Wednesday, July 27, 2016

PAKET KOMPLIT DESTINASI WISATA: PESONA ISTIMEWA BANJARNEGARA

Kakang kakang pada plesir
(maring endi yayi)
Tuku dawet, dawete Banjarnegara
Seger adem lagi
(apa iya)
Dawet ayu, dawete Banjarnegara

Cuplikan lagu “Dawet Ayu Banjarnegara” membuat saya tiba-tiba ingin minum semangkok es dawet ayu Banjarnegara. Kesegaran dawet ayunya adalah hal pertama yang terpikirkan oleh saya mengenai salah satu kabupaten yang letaknya di Jawa Tengah itu. Yap, Banjarnegara ternyata tidak hanya memiliki dawet ayu sebagai potensi kuliner yang istimewa, namun memiliki banyak destinasi wisata mulai dari wisata alam, wisata edukasi, sampai dengan wisata kuliner yang menjadi impian wisatawan dan wajib untuk dicicipi serta dijelajahi saat berkunjung ke Banjarnegara.

Kabupaten Banjarnegara ini berbatasan dengan Purbalingga. Sebagian besar wilayahnya berupa dataran tinggi dengan udara yang masih sangat sejuk dan bersih. Beberapa destinasi wisata alam di bawah ini wajib dijelajahi dan temukan pesona wisata yang ada disetiap keelokannya. Ayoo banget nih, mayuh plesir maring Banjarnegara! #explorebanjarnegara #wisataalam

1. Pesona Dataran Tinggi Dieng
Pesona Dataran Tinggi Dieng (Sumber Gambar)
Sebagian wilayah Dieng ternyata masuk ke dalam wilayah administratif Banjarnegara, tepatnya berada di Desa Dieng Kulon yang merupakan bagian dari Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara. Dataran tinggi Dieng ini dijuluki sebagai tempat bersemayamnya para dewa, dengan ketinggian sekitar 2.000 m dari permukaan laut kamu bisa merasakan dinginnya udara sembari menikmati panorama yang memesona. Untuk mencapai Dieng harus menempuh perjalanan kurang lebih 1 jam dari pusat kota Banjarnegara.
Salah satu event seni dan budaya terdekat untuk menunjang pariwisata Dieng adalah Dieng Culture Festival ke-7 2016 dengan Tema “Soul of Culture”. Tema Soul of culture mengambarkan semangat dalam berkehidupan antara sesama manusia dan dengan alam sekitarnya. Festival  yang akan dilaksanakan pada tanggal 5 -7 Agustus 2016 ini disamping untuk melestarikan seni dan budaya juga sebagai promosi potensi pariwisata Kabupaten Banjarnegara.

Festival Lampion Dieng Culture Festival (Sumber Gambar)

Berbagai rangkaian acara pada Dieng Culture Festival ke-7  tahun ini berupa pagelaran Jazz Atas Awan, pagelaran seni tradisi dan wayang kulit ruwatan, akustik musik, festival lampion dan kembang api, serta kirab budaya dan pagelaran seni budaya. Puncak Kegiatan Dieng Culture Festival VII adalah pada hari minggu, 7 Agustus 2016 dengan Prosesi Cukur Rambut Gembel. Anak-anak di Dataran Tinggi Dieng yang mempunyai rambut gimbal adalah anak yang tergolong diistimewakan. Tiket acara untuk mengikuti Dieng Culture Festival ini cukup terjangkau, yaitu sebesar 250k. Yuk jangan lewatkan Dieng Culture Festival tahun ini, book your ticket soon! You can get your ticket here ^^

2. Hangatnya Kawah Sileri, Kawah Candradimuka dan Kawah Sikidang

Hangatnya Sekitar Kawah Sileri (Sumber Gambar)
Kawah Sileri merupakan kawah paling luas yang ada di Dataran Tinggi Dieng.  Lokasinya berada di desa, kecamatan Batur, Banjarnegara dengan luas sekitar 4 hektar. Kawah Sileri merupakan kawah vulkanik aktif yang berada di lereng gunung Pagergedang. Permukaan air kawah ini selalu diselimuti oleh uap yang merupakan tanda bahwa ada aktivitas vulkanik di sana. Akibat aktivitas vulkanik kawah ini, maka suasana di sekitar Kawah Sileri cenderung hangat. 
Kawah Candradimuka (Sumber Gambar)

Sementara itu, kawah lainnya yang tak kalah menarik adalah Kawah Candradimuka. Kawah ini berada di desa Pekasiran, kecamatan Batur, Banjarnegara. Kawah ini juga merupakan kawah yang sangat aktif dan di sini kita bisa menyaksikan aktivitas dari perut bumi. Nama Kawah Candradimuka memang cukup familiar apalagi untuk mereka yang mengikuti cerita pewayangan Jawa. Kawah Candradimuka ini sebagai tempat salah satu tokoh pewayangan Jawa, Gatotkaca, memperoleh kesaktiannya. 


Kawah Sikidang (Sumber Gambar)
Selain kawah Sileri dan Candradimuka, terdapat satu kawah yang juga bisa kamu kunjungi saat berkunjung ke Banjarnegara, yaitu Kawah sikidang. Kawah Sikidang  menyuguhkan pemandangan kawah dan bisa melihat semburan air kawah dari perut bumi secara dekat. Selain itu, para wisatawan juga bisa menyewa kuda, sepeda gunung, motor trail hingga ATV untuk mengelilingi kawah. 

   3. Pesona Curug Sirawe dan Curug Pitu  
Air Terjun Cantik - Sirawe (Sumber Gambar)
Curug Sirawe – air terjun cantik yang berlokasi di dusun Bitingan, desa Kepakisan, kecamatran Batur, Banjarnegara. Air terjun yang memiliki tinggi sekitar 80 meter ini berada di lingkungan terbuka yang sangat nyaman dan teduh. Uniknya, air terjunnta memiliki aliran air hangat sekaligus dingin. Jadi kamu bisa menikmati bermain di air terjun ini tanpa takut kedinginan.

Untuk mencapai lokasi curug sirawe harus trekking selama sekitar setengah jam karena aksesnya sedikit sulit sehingga curug sirawe ini belum begitu ramai didatangi wisatawan. Dari gerbang masuk kawah Sileri, kamu bisa menggunakan kendaraan sampai titik tertentu; selanjutnya perjalanan harus dilanjutkan dengan jalan kaki. Namun jangan khawatir, jerih payahmu pasti terbayar begitu merasakan gemericik air yang membentur bebatuan. Segarnya percikan air terjun menerpa wajah. Apalagi, sekelilingnya dipenuhi rerimbunan tetumbuhan hijau. Best place to release everything. Relax to the max!
Pesona Curug Pitu Banjarnegara (Sumber Gambar
Selain pesona curug sirawe, ada satu curug yang sangat memesona. Yaps, curug pitu atau yang memiliki arti air terjun tujuh. Lokasi curug pitu ini berada di desa Sigaluh, kecamatan Sigaluh, Banjarnegara. Akses untuk menuju lokasi curug pitu cukup mudah, yaitu dengan menyusuri Jalan Raya Banjarnegara-Wonosobo dan menempuh waktu kurang lebih 20 menit dari Banjarnegara.

Curug pitu memiliki keelokan sebagai air terjun tujuh tingkat yang menjuntai seperti anak tangga dari langit. Curug Pitu ini memang memiliki tujuh air terjun yang berjenjang-jenjang. Untuk menuju dari satu tingkat air terjun ke tingkat lainnya bisa melewati anak tangga yang telah disediakan. Suasana segar dan gemuruh air yang jatuh dari ketinggian memberikan ketenangan dan membuat pikiran menjadi lebih rileks. Jangan lupa untuk naik sampai ke puncak ke-7 air terjun, pemandangan yang luar biasa telah menantimu disana. 

4. Eloknya Telaga Dringo dan Telaga Merdada
Cantiknya Telaga Dringo (Sumber Gambar)
Telaga Dringo merupakan sebuah telaga cantik yang masih berada di sekitar Dieng. Telaga ini berlokasi di desa Pekasiran, kecamatan Batur, Banjarnegara. Telaga Dringo berada pada ketinggian 2.222 mdpl dan merupakan telaga tertinggi di Dieng. Telaga Dringo dikelilingi oleh alam pegunungan yang begitu menawan dan disebut-sebut sebagai Ranukumbolo KW dengan keindahan yang serupa dengan Ranukumbolo. Lokasi di sekitar telaga dringo dapat dijadikan sebagai tempat camping
Telaga Merdada Istimewa (Sumber Gambar)
Satu telaga yang istimewa di daerah dataran tinggi Dieng adalah telaga Merdada. Keberadaan telaga merdada ini masih belum banyak diketahui oleh banyak orang. Telaga merdada menyuguhkan pemandangan telaga yang sangat indah dan memesona dengan dikelilingi pegunungan Dieng yang begitu sempurna. 

5. Melepas Lelah Sejenak di Waduk Mrica
Menunggu Senja di Waduk Mrica (Sumber Gambar)
Waduk Mrica berada kurang lebih 10 km ke barat Banjarnegara. Waduk ini merupakan danau buatan terbesar di Asia Tenggara yang membendung Sungai Serayu. Luas waduk ini mencapai 1.250 hektare. Waduk Mrica memiliki hamparan permukaan air yang luas dan memiliki panorama dikelilingi perbukitan. Waduk ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas wisata. Para wisatawan bisa menikmati keindahan waduk dengan naik perahu, menikmati waktu santai sambil memancing , sampai dengan bermain golf. 
Waduk yang juga dikenal dengan nama Bendungan Panglima Besar Jendral Soedirman ini sudah ada sejak zaman Presiden Suharto. Pembuatan waduk ini dilakukan dengan membendung Sungai Serayu yang melintasi Banjarnegara dengan fungsi utama sebagai PLTA. Waduk Mrica ini juga menjadi salah satu pemasok listrik untuk Jawa dan Bali.
Selain destinasi wisata alam, Banjarnegara juga memiliki beberapa destinasi wisata edukasi ataupun olahraga yang sangat menarik dan recommended untuk dikunjungi oleh para wisatawan loo. Yukkk, mayuh plesir maring Banjarnegara! #explorebanjarnegara #wisataedukasi #wisataolahraga 

1. Asyiknya Rafting di Sungai Serayu
Asiknya Rafting Menyusuri Serayu (Sumber Gambar)
Menyusuri sungai serayu dengan perahu karet dengan arus yang deras menjadi tantangan yang cukup memacu adrenalin. Untuk para wisatawan yang rindu dengan tantangan wajiib mencoba arung jeram serayu ini. Menikmati serunya berarung jeram menyusuri Sungai Serayu. Jalur berarung jeram yang berada di Banjarnegara panjangnya sekitar 14-26 km dengan tingkat kesulitan grade III-IV. Untuk bisa menyelesaikan jalur ini, setidaknya diperlukan waktu sekitar 2,5-5 jam. Sungai ini juga sering dijadikan arena perlombaan arung jeram, baik ditingkat nasional maupun internasional.

Sambil menikmati tantangan arung jeram, para wisatawan juga dapat menikmati pemandangan indah di sepanjang lembah sungai Serayu.  Waah, pastii asikk nih ^^

2. Kompleks Percandian Arjuna
Kompleks Percandian Arjuna (Sumber Gambar)
Kompleks Percandian Arjuna menjadi destinasi edukasi yang sangat menarik untuk dikunjungi. Kompleks Percandian Arjuna ini memiliki beberapa candi Hindu yang jaraknya saling berdekatan. Beberapa candi yang ada di kompleks ini antara lain Candi Arjuna, Candi Srikandi, Candi Puntadewa, dan Candi Sembadra. Kawasan candi  ini juga dijadikan lokasi acara utama Dieng Culture Festival yakni untuk upacara potong rambut gimbal. Lokasi Kompleks Percandian Arjuna ini berada di sebuah cekungan Dataran Tinggi Dieng sehingga dari sini kita bisa menyaksikan pemandangan perbukitan indah di sekitar Dataran Tinggi Dieng. Mengunjungi kompleks percandian Arjuna selain menikmati pemandangan alam yang ada sembari menyelami nilai sejarah serta budaya candi-candi yang berada dikompleks tersebut. 

3. Taman Rekreasi Margasatwa Serulingmas
Taman Rekreasi Margasatwa Serulingmas (Sumber Gambar)

Taman Rekreasi Margasatwa Serulingmas (TRMS) atau dikenal dengan kebun binatang Selamanik menjadi destinasi wisata yang terkenal di Banjarnegara. TRMS ini berlokasi di sekitar objek wisata religi, yaitu makam Ki Ageng Selamanik. Lokasi TRMS berada di pusat kota sehingga sangat mudah diakses para wisatawan, tepatnya di Jalan Selamanik, sekitar 1 km dari pusat kota. Selain bisa melihat bermacam satwa yang ada, di TRMS juga terdapat kolam renang dan arena permainan anak. Banyak pepohonan rindang di area TRMS ini jadi terasa sejuk dan melindungi dari teriknya sinar matahari. TRMS ini sebagai destinasi wisata edukasi agar lebih cinta terhadap satwa-satwa yang ada. Kalau lagi luang boleh sempatkan menjenguk satwa-satwa yang ada. Lol. 

4. Surya Yudha Park dan Serayu Park Banjarnegara
View Surya Yudha Park Banjarnegara (Sumber Gambar)

Tak perlu jauh-jauh pergi melancong ke Singapura untuk berfoto dengan Merlion ataupun pergi ke New York untuk berpose dengan Patung Liberty. Surya Yudha Park asli Banjarnegara bisa jadi destinasi pilihan yang tepat untuk mewujudkan impianmu bersama Merlion dan Liberty. Asik kan, tak perlu jauh-jauh dan merogoh kocek dalam-dalam. Surya Yudha Park merupakan taman rekreasi air terlengkap di Banjarnegara yang berkonsep wisata terpadu. Tempat ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti arena olahraga, rafting serta wisata outbound. seperti hotel berbintang, arena olahraga, rafting, serta wisata outbound
Night View Serayu Park Banjarnegara (Sumber Gambar)
Selain Surya Yudha Park di banjarnegara juga terdapat wisata air lainnya yaitu, Serayu Park Banjarnegra yang menyuguhkan rest area yang sangat nyaman dan tempat karaoke yang cocok untuk acara keluarga ataupun menghabiskan akhir pekan dengan  sahabat-sahabat terdekat.

Banjarnegara oh banjarnegara, juga memiliki berbagai macam wisata kuliner yang wajib untuk dicoba satu persatu. Kelezatan dan rasanya yang sangat melegenda dijamin membuat para wisatawan ketagihan dan tidak puas jika hanya mencoba sekali. Yuk, mayuh plesir maring Banjarnegara dan intip apa saja wisata kuliner khas Banjarnegara yang harus masuk to do list to eat. Lol. #explorebanjarnegara #wisatakuliner  

1. Lezatnya Soto Banjarnegara = Soto Krandegan
Lezatnya Soto Krandegan Banjarnegara (Sumber Gambar)
Soto Banjarnegara atau terkenal dengan nama Soto Krandegan berbeda dengan soto-soto yang lainnya karena kuahnya berwarna kuning mirip dengan opor, namun rasanya berbeda dengan opor.  Rasanya enak dan lezat nya terasa. Soto Banjarnegara ini disantap dengan lontong, tauge muda, irisan daun bawang, irisan daging sapi yang empuk serta ditaburi dengan bawang gorenng. Rasanya istimewa sekali. Nyam nyam!

2. Rasa Nikmat Dendeng Gepuk
Nikmatnya Dendeng Gepuk. Yummy! (Sumber Gambar)

Dendeng gepuk ini dibuat dari daging sapi pilihan. Biasanya disantap dengan nasi putih hangat dan sambal. Dendeng gepuk ini bisa didapatkan di pusat oleh-oleh yang ada disekitar pusat kota dengan harga terjangkau, mulai dari sekitar Rp 100.000/kotaknya.

3. Dawet Ayu Khas Banjarnegara
Segarnya Dawet Ayu Banjarnegara (Sumber Gambar)
Kuliner yang satu ini jelas sudah melegenda dan tak asing lagi. Yap, dawet ayu banjarnegara dengan rasanya yang sangat segar dan gula jawanya yang menambah kenikmatannya. Harga satu mangkok dawet ayu Banjarnegara ini juga sangat terjangkau yaitu sekitar 3000-5000 rupiah. 

4. Enaknya Buah Carica

Buah Carica, Asli Banjarnegara (Sumber Gambar)

Carica adalah buah yang hanya bisa tumbuh di Dataran Tinggi Dieng dan di Pegunungan Andes di Amerika Selatan. Carica juga bisa disebut sebagai Pepaya Gunung karena bentuknya seperti papaya namun berukuran kecil seukuran mangga dan berwarna kuning keemasan. Aroma buah carica sangat wangi dan menggiurkan. Masyarakat setempat sudah banyak mengolah buah carica ini menjadi beragam jenis cemilan/makanan, mulai dari manisan, keripik, dodol hingga sirup. Rasanya yang lezat dan hanya dapat ditemui di Dieng membuat Carica banyak diburu oleh wisatawan sebagai buah tangan. Penasaran dengan rasa buah carica? Yuk makanya, mayuh plesir maring Banjarnegara! ^^

5. Buntil Banjarnegara = Menggoyang Lidah - Menggugah Selera
Buntil Banjarnegara - Kelezatan Istimewa (Sumber Gambar)

Buntil Banjarnegara merupakan kuliner yang terbuat dari daun singkong atau daun talas yang berisi parutan kelapa dan telah diberi bumbu berupa kuah pedas yang terbuat dari santan. Buntil Banjarnegara ini sekilas mirip dengan bothok, namun bedanya bothok dibungkus dengan daun pisang sedangkan buntil dibungkus menggunakan daun singkong muda, daun talas, daun pepaya dimana daun pembungkusnya juga dapat disantap dengan isinya. Warga Banjarnegara biasanya menikmati Buntil dengan nasi, nasi jagung, keripik teri dan petai. Nikmati kelezatan Buntil Banjarnegara dengan sepiring nasih hangat bersama gurih khasnya bumbu buntil yang menggoyang lidah serta menggugah selera. Yummy, mendadak lapar nih jadinya. 

Banjarnegara memiliki beragam destinasi wisata yang lengkap dan semuanya sangat menarik. Luar biasa istimewa! Pesona wisata alamnya, asiknya wisata edukasi dan lezatnya wisata kuliner di Banjarnegara wajib untuk dijelajahi dan dinikmat satu per satu . Yuk, mayuh plesir maring Banjarnegara! #explorebanjarnegara #wisataalam #wisataedukasi #wisataolahraga #wisatakuliner

Referensi:
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Oleh: Lucky Caesar Direstiyani
Artikel ini diikutsertakan dalam Lomba Blog Pariwisata Mayuh Plesir Maring Banjarnegara (Ayo Wisata ke Banjarnegara)
http://budparbanjarnegara.com/2016/06/02/lomba-blog-pariwisata-banjarnegara/

COPYRIGHT © 2017 | THEME BY RUMAH ES